Upcoming Events

Anthology Coffee And Tea: Menikmati Kopi dengan Pemandangan Danau Teratai Sentul


Posted
Tue, 12 Sep 2023

Author
Cepy Hidayaturrahman

Share

Sentul City, yang terletak di antara keindahan bentang alam Bogor, tidak hanya menawarkan hunian yang nyaman, tetapi juga pengalaman rekreasi dan kuliner tak terlupakan. Salah satu tempat yang wajib Anda kunjungi adalah Anthology Coffee, sebuah kafe di Sentul yang menghadirkan harmoni antara rasa kopi yang lezat dan pemandangan alam menenangkan.

Terletak dekat gerbang masuk Sentul City, lebih tepatnya di sebelah Danau Teratai, Anthology Coffee menawarkan suasana yang begitu asri dan nyaman. Anda dapat dengan mudah menjangkau kafe ini jika datang dari arah tol Sentul Selatan. Sebagai tujuan yang terletak di seberang Danau Teratai, Anthology Coffee memberikan pemandangan yang memesona seiring dengan aroma kopi yang menggoda.

Lebih dari sekadar tempat minum dan makan, Anthology Coffee menciptakan pengalaman yang tak terlupakan. Dengan konsep ruang minimalis yang cerdas, kafe ini memiliki area duduk indoor dan outdoor, baik di lantai satu maupun lantai dua. Jika Anda ingin menikmati suasana indoor atau angin segar di outdoor, kafe ini menawarkan keduanya dengan penuh keindahan yang Instagramable.

Area outdoor kafe ini dirancang dengan sentuhan hijau, dikelilingi oleh pepohonan yang rimbun. Udara segar dan sejuk akan membuat kunjunganmu semakin nyaman. Sementara menyeruput kopi pilihanmu, Anda bisa menikmati pemandangan danau yang tenang, menciptakan momen kedamaian yang langka.