Sentul City telah memikat wisatawan lokal maupun mancanegara untuk menghabiskan waktu liburannya di kota mandiri ini. Banyak sekali kafe yang menjamur di kawasan Sentul City, sehingga Sentul City dijuluki sebagai kota sejuta kafe. Kafe di Sentul City dapat dijadikan ajang untuk merelaksasikan pikiran dengan cara nongkrong sambil ngopi bersama teman maupun keluarga.
Salah satu cafe cozy yang ada di Sentul City yaitu Flowey yang lokasinya berada di Taman Budaya Sentul City.
Flowey merupakan salah satu kafe yang memiliki nuansa sangat homey dan lingkungan yang penuh dengan tanaman hijau. Bagian depan kafe ini terlihat sangat natural dengan aneka tanaman hias yang menyejukkan mata. Saat memasuki bagian dalam kafe, terdapat jendela yang berukuran besar yang akan membuat suasana tempat terasa sangat luas.
Menu yang tersedia di kafe ini juga sangat bervariasi, seperti Fettuccine Truffle Cream, hingga Sourdough Wood-Fired Pizza dengan berbagai varian rasa. Dijamin suasana dan makanan yang ada di kafe ini akan membuat kamu betah dan ingin kembali lagi. Tempat ini memiliki halaman belakang dengan menawarkan sensasi hidangan di tengah rumah yang asri.
Di bagian outdoor ada rerumputan yang cocok untuk menghirup udara segar. Sementara, indoor berkonsep elegan, lantaran terdapat area meja bar.
Berbagai menu santapan lezat dan menyegarkan bisa anda nikmati dan pesan di kafe ini. Harganya pun cukup terjangkau, mulai dari Rp20 ribu. (*)
SENTUL CITY, BOGOR - merupakan sebuah kawasan yang terkenal dengan keindahan alam dan fasilitas modernnya, kini menjadi tempat berdirinya restoran sushi yang unik dan menarik. Sushi Kawaii, begitu restoran ini dinamakan, menawarkan pengalaman makan sushi yang tak terlupakan dengan sentuhan keunikan yang sulit untuk dilupakan.
SEE MOREWeekend.ers Backyard Sentul City yang berada di area Taman Budaya Sentul City menawarkan konsep family restaurant dengan desain eklektiktropikal, serta sentuhan playful yang memberi suasana relaks seketika. Bangunannya super kece dengan konsepnya yang super besar, luas, serta mewah. Kamu akan dimanjakan dengan perpaduan unsur kayu, batu, dan aspek modern.
SEE MORESalah satu wisata kuliner yang baru hadir di Sentul City adalah restoran Amaroo Dine & Eatery yaitu restoran fine dining dengan konsep "Mini Australia" dan Pie Lab yang menjual berbagai macam bakery. Pie Lab & Amaroo Dine & Eatery menjadi restoran pertama yang ada di wilayah Bogor, tepatnya berada di kawasan Sentul City.
SEE MORE