Upcoming Events

Kolaborasi PT Sentul City Tbk. dan Jala Lintas Media Hadirkan Layanan Internet Terintegrasi di Parkville Sentul City


Posted
Thu, 03 Oct 2024

Author
Cepy Hidayaturrahman

Share

Jala Lintas Media Group (JLM) resmi mengumumkan kerja sama dengan kawasan Sentul City, bertepatan dengan acara serah terima unit hunian Parkville, Sentul City.

JLM hadir untuk memenuhi kebutuhan masyarakat di kawasan Sentul City akan layanan ICT terintegrasi yang meliputi layanan internet broadband untuk segmen perumahan, apartemen, UMKM, serta layanan internet dedicated untuk segmen korporasi.

Acara ini dihadiri oleh Yeni Kurnaen, GM of Business Partnership JLM. ”Senang sekali kami bisa hadir di kawasan Sentul City tepatnya di cluster Parkville, dan menghadirkan layanan internet yang cepat dan berkualitas bagi semua warga di sini.” Pada kesempatan yang sama, Yeni juga menyampaikan bahwa JLM juga akan terus mendukung kawasan Sentul City dalam pembangunan cluster hunian lainnya dengan koneksi internet dan layanan ICT terbaik.

Untuk kawasan hunian Sentul City, JLM menghadirkan produk Bnetfit yang menawarkan koneksi internet sehat, cepat, dan tanpa batasan kuota dengan harga kompetitif. Bnetfit hadir dengan pilihan paket untuk keluarga yaitu Bnetfit Internet Only dan Bnetfit Internet + IPTV.

Kedua pilihan paket ini akan memberikan keleluasaan bagi pelanggan untuk memilih paket yang sesuai untuk kebutuhan keluarga, dengan kapasitas bandwidth mulai dari 50 hingga 200 Mbps dengan harga mulai dari Rp349.000/bulan.

Untuk mendukung kebutuhan bisnis di segmen UMKM dan korporasi di kawasan Sentul City, Bnetfit menghadirkan beberapa pilihan paket: Bnetfit Business Pro, Bnetfit Business Ultra dan Bnetfit Business Max, dengan kecepatan internet mulai dari 50 sampai dengan 150 Mbps dengan harga mulai dari Rp400.000 - Rp1.000.000 per bulan.

Selain itu, bagi korporasi yang membutuhkan akses internet lebih maksimal untuk aktivitas bisnis, JLM juga memiliki layanan internet dedicated yang khusus dirancang untuk mendukung usaha berskala besar.

Khusus untuk kawasan Sentul City, Victor Irianto, CEO Jala Lintas Media Group juga menyampaikan, Sentul City adalah kawasan yang berkembang sangat pesat di Kabupaten Bogor yang memiliki fasilitas dan sarana lengkap untuk masyarakat.

”Untuk mendukung fasilitas yang dihadirkan bagi warga Sentul City, hari ini saya senang sekali bisa menyampaikan bahwa JLM telah resmi hadir di Sentul City dengan koneksi internet yang cepat dan berkualitas. Kami optimis kerja sama ini akan memberi nilai tambah bagi warga Sentul City dalam melakukan aktivitas digital sehari-hari.”

 

Penulis : Maulidina Fadzri

Editor : Cepy Hidayaturrahman

Related topics


07/14/23 11:30 AM
Luar Biasa! Walau Diguyur Hujan Deras, Para Peserta Antusias Ikuti Sun Down Ah Poong Run 2023

Sun Down Ah Poong Run 2023 menjadi event lari pertama kali yang digelar di Ah Poong Sentul City pada Jumat, (7/7/2023) lalu. Sun Down Ah Poong Run 2023 bertujuan sebagai dukungan nyata dari Ah Poong untuk perkembangan olahraga di Indonesia sekaligus momentum tepat untuk melaksanakan kegiatan yang menunjukkan eksistensi serta meningkatkan citra positif Ah Poong di mata masyarakat.

SEE MORE
09/06/23 03:38 PM
Sentul City Gelar Pesta Kemerdekaan dan Beri Potongan Harga Hingga 45 Juta!

Dalam memeriahkan peringatan kemerdekaan Republik Indonesia ke-78, PT Sentul City Tbk. menggelar acara Pesta Kemerdekaan yang berlangsung dari tanggal 19-20 Agustus 2023 mulai pukul 10.00 – 16.00 WIB, bertempat di Sales Office Sentul City.

SEE MORE
09/06/23 04:15 PM
Semarak Kemerdekaan 78: Warga Sentul City Turut Meriahkan Perayaan HUT Kemerdekaan RI

Kemeriahan Hari Kemerdekaan Indonesia tampak terlihat di raut wajah warga Sentul City. Beragam permainan dipertandingkan dalam acara yang bertajuk "Semarak Kemerdekaan 78".

SEE MORE