Curug Cibingbin merupakan salah satu tujuan trekking favorit di kawasan Sentul City, Bogor. Air terjun ini memiliki tiga curug yang bisa Anda nikmati sekaligus. Setiap curug memiliki keunikan tersendiri dan sangat layak untuk dikunjungi.
Dua curug lainnya adalah Curug Cisalada dan Curug Ngumpet. Jarak antara curug-curug ini hanya sekitar 15 menit dari curug pertama.
Lokasinya terletak di Kampung Cibingbin RT 002 RW 006 Desa Bojong Koneng, Kecamatan Babakan Madang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.
Dari ketiga curug tersebut, Curug Ngumpet adalah tergolong paling indah bagi sebagian besar orang. Pesonanya luar biasa dengan tebing bebatuan yang menghiasinya, menjadikannya salah satu curug yang paling sering dipuji.
Rute trekking di sini cukup mudah dan cocok untuk dilakukan bersama keluarga. Namun, untuk mencapai Curug Ngumpet, Anda memerlukan tenaga ekstra karena harus melewati tangga dengan bantuan tali.
Selain curug-curug yang indah, Curug Cibingbin juga masih sangat alami dan memiliki hutan yang mirip dengan suasana ala-ala film Jurassic Park.
Selama trekking, Anda akan melewati jembatan biru di atas sungai, persawahan, menyusuri sungai, masuk ke perkebunan kopi, dan mendaki bukit yang cukup tinggi.
Curug Cibingbin mulai dikelola pada Juni 2020. Fasilitas di Curug Cibingbin sangat lengkap, mulai dari toilet, musala, aula, warung, hingga gazebo untuk beristirahat. Bagi Anda yang suka berkemah, berkemah di tepi air terjun juga sangat memungkinkan.
Curug Cibingbin adalah rekomendasi paling tepat bagi Anda yang berencana trekking di Sentul City, Bogor. Rencanakan segera trekking ke Curug Cibingbin sendiri atau bersama pemandu lokal yang ramah, berpengalaman dan bersahabat.
Follow akun Instagram @officialsentulcity & @kesentulyuk untuk mendapatkan rekomendasi tempat-tempat wisata terbaik di Sentul City, serta temukan informasi menarik dan terkini seputar Sentul City di https://www.sentulcity.co.id/news (*)
Penulis : Maulidina Fadzri
Editor : Cepy Hidayaturrahman
Curug Cibaliung merupakan salah satu destinasi wisata di wilayah Jawa Barat yang bisa kamu kunjungi. Curug Cibaliung adalah wisata air terjun yang dapat dikatakan terbaik. Berlokasi di Sentul, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, membuat Curug Cibaliung ini dapat menjadi lokasi pilihan liburan Anda.
SEE MORECurug Aren memukau pengunjung dengan pemandangan air terjunnya yang menawan, mengalir di antara bebatuan alami yang memberikan suasana alami dan tenang. Bagi para penggemar petualangan, Curug Aren menawarkan pengalaman unik dengan berbagai rute trekking dan jalur yang dapat dinikmati.
SEE MORESentul, dengan pesonanya yang alami dan memikat, menyimpan sejumlah curug yang patut dieksplorasi. Bagi Anda yang menginginkan pelarian dari hiruk-pikuk kota dan ingin menikmati keindahan alam, inilah beberapa rekomendasi curug di Sentul yang layak dikunjungi.
SEE MORE