SENTUL CITY, BOGOR - PT Sentul City Tbk. (Sentul City) giat menyalurkan bantuan bagi korban pergeseran tanah kampung Curug, Desa Bojong Koneng, Kecamatan Babakan Madang, Kabupaten Bogor sejak awal terjadi bencana pada tanggal 15 September 2022 sampai dengan waktu tanggap darurat ke dua pada hari Jumat, (7/10/2022.)
Bantuan berupa sembako terus diberikan untuk para korban pergeseran tanah yang diserahkan kepada tim posko Taruna Siaga Bencana (Tagana), kemudian disalurkan kepada para warga. Krisna, tim Corporate Social Responsibility (CSR) Sentul City mengatakan kegiatan ini konsisten dilakukan oleh Sentul City yang berkomitmen dalam membantu warga terdampak bencana. Bantuan yang diberikan pun berdasarkan tinjauan yang terus dilakukan oleh Sentul City dan kebutuhan yang dibutuhkan oleh para warga terdampak.
“Ya ini menjadi pekan ke-3 atau minggu ke 3 setelah bencana terjadi, dan Sentul City konsisten serta berkomitmen untuk terus mensuplai bantuan terutama kebutuhan-kebutuhan pokok yang diperlukan warga terdampak. Meskipun sebagian warga sudah masuk rumah-rumah kontrakan tetapi dari Sentul City selalu mengirimkan bantuan dan ini menjadi bagian dari kepedulian Sentul City baik gerakan Sentul City Peduli Sesama/Ladang Pahala yang dilakukan setiap hari Jumat. Selain memberikan bantuan kita juga menjalin hubungan yang baik bersilaturahmi kepada warga-warga yang ada di sekitar lokasi kejadian bencana pergeseran tanah”, ujari Krisna Tim Corporate Social Responsibility PT Sentul City Tbk.
Sukmawijaya korrdinator kebencanaan kampung Curug, Tagana kabupaten bogor mengungkapkan kepedulian Sentul City terhadap warga serta menyampaikan ucapan terima kasihnya.
“Alhamdulillah ke perusahaan PT Sentul City yg terus berperan dari awal setelah ada bencana sentul sudah respon, termasuk hari ini terima kasih juga telah membantu para pengintas korban bencana pergeseran tanah di kampung Curug di desa Bojong Koneng. Kami juga mengucapkan terima kasih atas bantuannya”, ujar Sukmawijaya. (*)