Upcoming Events

5 Tips Make Up Interior Ruang Keluarga Agar Lebih Cantik dan Nyaman


Posted
Tue, 07 May 2024

Author
Cepy Hidayaturrahman

Share

Rumah adalah tempat di mana kita menghabiskan sebagian besar waktu bersama keluarga. Oleh karena itu, penting untuk menjadikan interior ruang keluarga senyaman mungkin agar setiap waktu yang dihabiskan di dalamnya menjadi berkesan dan menyenangkan. Berikut ini beberapa tips make up interior ruang keluarga agar terlihat lebih cantik dan nyaman.

Mengganti Sofa dengan Bean Bag

Furnitur sofa memang menjadi elemen utama dalam ruang keluarga. Namun, untuk suasana yang lebih santai dan nyaman, Anda bisa mempertimbangkan untuk menggantinya atau menambahkan bean bag. Bean bag dirancang untuk duduk selevel dengan lantai, sehingga memberikan kenyamanan ekstra dan suasana yang lebih santai. Selain itu, pilihan warna dan motif yang unik dari bean bag juga dapat menambah keceriaan ruangan.

Tambahkan Karpet Wol

Karpet wol adalah pilihan yang tepat untuk menambah kenyamanan di ruang keluarga. Tekstur yang lembut, hangat, dan tebal dari karpet wol membuatnya sangat nyaman untuk duduk atau bermain di atasnya. Selain itu, karpet ini juga dapat menambah keindahan ruangan dengan berbagai motif dan warna yang tersedia.

Hadirkan Tanaman Hias

Tanaman hias tidak hanya menghidupkan suasana ruangan, tetapi juga menambah keindahan dan keasrian. Anda dapat menempatkan tanaman hias di berbagai sudut ruang keluarga atau bahkan di rak minimalis sebagai hiasan pelengkap. Pilihlah tanaman hias yang cocok untuk ditempatkan di dalam ruangan dan sesuaikan dengan intensitas perawatan yang Anda inginkan.

Kabinet yang Tinggi

Pemilihan kabinet yang tinggi hingga ke langit-langit ruangan dapat menjadi solusi untuk memaksimalkan penyimpanan tanpa memenuhi dinding. Selain itu, kabinet yang tinggi juga bisa menjadi titik fokus yang menarik dengan adanya televisi di bagian tengahnya.

Hindari Warna Gelap

Warna cat yang terang, seperti putih atau warna soft lainnya, dapat memberikan kesan lapang dan luas pada ruang keluarga. Padukan dengan furnitur yang bernuansa kayu untuk menciptakan suasana yang alami dan nyaman. Hindari penggunaan warna gelap yang dapat membuat ruangan terasa sumpek dan sempit.

Dengan menerapkan tips-tips di atas, Anda dapat membuat interior ruang keluarga menjadi lebih cantik dan nyaman untuk dinikmati bersama keluarga tercinta. Selamat mencoba dan semoga berhasil!

Untuk informasi lebih lanjut dan update terbaru terkait tips-tips memiliki serta merawat hunian impian, kunjungi akun Instagram kami di @officialsentulcity. (*)

 

Penulis : Fatiha Syuhada

Editor : Cepy Hidayaturrahman

Related topics


11/22/23 02:11 PM
Jenis-jenis Cat Genteng Terbaik untuk Melindungi Atap Rumah Anda

Atap rumah adalah komponen penting yang melindungi rumah dari berbagai cuaca ekstrem, seperti teriknya matahari, hujan lebat, dan angin kencang. Untuk menjaga atap tetap dalam kondisi yang baik dan menjadikannya lebih menarik, cat genteng adalah solusi yang tepat.

SEE MORE
11/30/23 11:27 AM
Keuntungan Membeli Rumah dengan Sistem KPR

Punya rumah impian adalah salah satu tujuan banyak orang. Namun, untuk sebagian besar orang, membeli rumah tanpa bantuan finansial adalah sesuatu yang sulit dilakukan. Di sinilah pentingnya sistem Kredit Pemilikan Rumah (KPR) muncul.

SEE MORE
12/01/23 02:20 PM
Manfaat Membeli Rumah secara Tunai

Meskipun banyak yang memilih untuk membiayai rumah dengan cara kredit, ada sejumlah manfaat yang dapat diperoleh dengan membeli rumah secara tunai, atau dengan kata lain, membayar rumah secara penuh tanpa mengandalkan pinjaman.

SEE MORE